Sabtu, 19 Oktober 2013

SERAH TERIMA KACAMATA

Salam sejahtera...

Pada 
hari Jumat, tanggal 18 oktober 2013,  Lions Club Bali Surya Host telah mengadakan baksos Program MATAKU SEHAT yang merupakan kejasama antara LIONS CLUBS INDONESIA (LCI) dengan Alfamart. Acara baksos ini berupa baksos penyerahan kacamata gratis kepada 14 siswa yg sdh melakukan pemeriksaan mata sebelumnya di optik terdekat.LC Bali Surya Host juga melakukan penggantian biaya pemeriksaan mata ke dokter mata terhadap satu siswa yg harus melakukan pemeriksaan lanjut.

Pada kesempatan ini turut hadir dalam acara baksos adalah Immediate Past President,President ,Secretary ( yg sekaligus Project Officer), 1 member dan juga perwakilan dari alfamart yg  turut serta memberikan 25 bingkisanm serta Kepala Sekolah.




Semoga pemberian kacamata gratis ini bermanfaat untuk siswa-siswi SMP Pancasila Canggu dalam proses belajar mengajar.

Salam pengabdian,

Marwan Wijaya
PO and secretary LC Bali Surya Host

Senin, 14 Oktober 2013

Program Mataku Sehat with Alfamart

Program Mataku sehat

Salam sejahtera.


Pada hari ini,Sabtu,Tgl. 12 Oktober 2013 LC Bali Surya Host telah mengadakan Pemeriksaan Mata sehubungan dengan Program "Mataku Sehat" di SMP Pancasila Canggu,Kerobokan.Dari total 374 murid,yg diperiksa sekitar 93 murid,dan didapatkan 14 murid yg membutuhkan kaca mata.

Acara screening ini dihadiri oleh PST,IPP,dan Past President ,dan 1 member LC Bali Surya Host,PST dan beberapa anggota Leo Club Bali Shanti,3 tamu undangan,dan 2 orang perwakilan dari Alfamart setempat yg dekat dengan Sekolah SMP Pancasila.

Didalam proses screening ini ditemukan murid yg membutuhkan kaca mata sebanyak 14 orang akan dan
 di bawa periksa ke Optik setempat pada hari Senin,14 Oktober 2013 dan penyerahan kaca mata nya akan dilaksanakan pada hari Jumat,18 Oktober 2013.

Salam pengabdian, 

Step to the Future,

Marwan Wijaya

Kunjungan DG dan jajarannya pada waktu RM LC Bali Surya Host Sept 2013



Padatanggal 3 September 2013, seperti biasanya di minggu pertama setiap hari Selasa setiap bulannya, Lions Club Bali Surya Host (LCBSH)  mengadakan Regular Meeting di Sanur Paradise Plaza Hotel.  RM tadi malam merupakan RM yg sangat special, karena dihadiri oleh DG






307 B2 Felix Hady Marthadiantara dan spouse.


RM kali ini secara kebetulan juga bertepatan dengan penyelenggaraan ALLI ( Advanced Lions Leadership Institutes ) di hotel yang sama, maka peserta ALLI yang berasal dari District 307 B2 juga ikut hadir dalam RM LCBSH.

Suasana RM LCBSH menjadi tambah meriah dan tambah special dengan adanya kehadiran dari undangan Lions Clubs International - District and club service and leadership development - Group Manager : Patti A.Repenn Volante, Koordinator ALLI - GLT Area Leader PCC Franz Tshai, dan juga Faculty Member - PDG 307 A1- GLT DC : Benediktus Tedjasendjaja.

Dalam RM ini ada pengarahan juga dari DG Felix, PCC Franz, Patti, PDG 307 A1 Benediktus, dan VDG 2 307 B2 Gani Kodiat, yang intinya mengharapkan Lions Club Bali Surya Host ke depannya bisa menambah club baru lagi dan juga senang melihat anggota LCBSH yg masih muda - muda,yg diharapkan dapat menjadi regenerasi dari senior.

RM LCBSH ditutup dengan penukaran cendera mata dan Foto bersama.

Salam pengabdian,

Marwan Wijaya
Secretary LCBSH

Grow to serve more

Selasa, 03 September 2013

LIONS dan LEOS Bali bekerjasama di Singaraja

Pada tanggal 30 Agustus 2013, Lions Club Bali Surya Host bersama dengan LEO CLub Bali Shanti mengunjungi Singaraja tepatnya di desa Kubutambahan. Jarak dari Denpasar ke Singaraja cukup jauh, jarak tempuh kurang lebih 3 jam dengan mobil.

Mereka berkoreolasi dengan PDGI cabang Bali untuk melakukan bakti sosial pemeriksaan gigi di SDN 1 Kubutambahan.






Jumat, 28 Juni 2013

Email from Helmut Sprang

Dear Lions President Mr. Arista,
your and my term comes to an end.
On this occasion I send a cordial greeting
of our Distriktgoverneur, Mr. Koester,
and from me.

See the Lions Buttons by Indonesia from your Club on top of my jacket. Thank you!
I hope that next year we can meet in January or February in Sanur at a club evening again.
Sincerely yours
Helmut Sprang


Rabu, 12 Juni 2013

Alat Bantu Dengar untuk mereka yang memerlukan with LC Yogyakarta Puspita Mataram

Lions Club Yogyakarta Puspita Mataram twinning dengan Lions Club Bali Surya Host mengadakan bakti social pemberian dan pemasangan Alat Bantu Dengar untuk anak-anak Sekolah Luar Biasa Negeri 2 Bantul yang dilaksanakan di SLB N 2 Bantul Jl. Imogiri, Wojo, Bangunharjo, Sewon, Bantul, Yogyakarta.(10/6/2013)

Acara dimulai pukul 09.30 WIB dengan sambutan dari Kepala Sekolah SLB N 2 Bantul Bapak Muh. Basuni yang diwakili oleh Bapak Wakil Kepala Sekolah dilanjutkan sambutan dari L. Endang Hastuti Presiden Lions Club Yogyakarta Puspita Mataram.
Alat Bantu Dengar yang diserahkan pada hari ini adalah bantuan dari Lions Club Belanda melalui Lions Club Bali Surya Host yang diserahkan kepada Lions Club Yogyakarta Puspita Mataram pada tanggal 28 Mei 2013 di Hotel Puri Saron Bali oleh Lion Arista Teguh Prahara (presiden Lions Club Bali Surya Host) kepada Lion Endang Hastuti disaksikan oleh Lion Hate Koopmans dan Lion Hj Titik Priono selaku Project Officer.

Hadir dalam acara serah terima alat bantu dengar ke Sekolah Luar Biasa Negeri 2 Bantul antara lain Bupati Bantul yang diwakili oleh Ibu dra Darwati dari Dinas Pendidikan Menengah & Non Formal memohonkan maaf dikarenakan Ibu Bupati pada acara ini tidak bias hadir dikarenakn ada sesuatu hal yang tidak bias ditinggalkan dan sekaligus mengucapkan terimakasih kepada Lions Club Internasional Distrik 307 B2 khususnya Lions Club Yogyakarta Puspita Mataram yang telah membantu warga masyarakat Bantul yang saat ini memberikan bantuan pemeriksaan dan pemasangan  20 alat bantu dengar untuk yang kesekian kali. 
Dan juga dihadiri Ketua Komite Cacat Tubuh Sub Bidang Bibir Sumbing Lion drh Indiah B. Priono, beserta anggota Lions Club Yogyarta Puspita Mataram,wali murid anak-anak penerima bantuan dan guru.

Pemeriksaan dilakukan oleh tim ahli riset Audiologika dari Solo yang diwakili oleh Ibu Cicilia. Alat Bantu Dengar yang diberikan sebanyak 20 buah secara simbolis diserahkan oleh Presiden Lions Club Yogyakarta Puspita Mataram Lion Endang Hastuti didampingi Project Officer Lion Hj Titik Priono dan Lion Dantie Koopmans. 

Demikian laporan bakti sosial ini kami sampaikan.

Growth & Harmony

L. Hj Titik Priono
Project Officer



Minggu, 09 Juni 2013

Chartered Night LEO BALI SHANTI dan Ulang tahun ke-11 LIONS CLUB BALI SURYA HOST

CHARTERED NIGHT LEO CLUB BALI SHANTI 
&
ULANG TAHUN KE-11 LIONS CLUB BALI SURYA HOST



Lions Club Bali Surya Host telah melakukan pelantikan Leo Club Bali Shanti yang telah terdaftar sejak tanggal  7 Mei 2013. Pesta pelantikan atau Charter Night dilakukan pada tanggal 3 Juni 2013 di Pak Oles Bokashi Farm di Denpasar. Selain melakukan pelantikan pada tanggal tersebut Lions Club Bali Surya Host juga melakukan pesta ulang tahun yang ke 11.

Pada upacara pelantikan yang dihadiri jajaran dari Distrik 307 B2 Indonesia, antar lain:-
Gubernur Distrik Paulus Prayitno Wibowo (Lions Club Wonosobo Dieng); Sekretaris Kabinet yang juga merupakan Leo Clubs Advisory panel LCI CA 7 Lion Herbert Wongsosaputro (Lions Club Surabaya Central);  Ketua Wilayah V, Lion Erick Suprapto (Lions Club Makassar Mamiri); Ketua Daerah 2A, Lion Eko Prasetyo ( Lions Club Solo Bengawan); Ketua Daerah 5B, Lion Desak Sri Purnamawati (Lions Club Bali Surya Host) Lion Daryoto Widjojosantoso (Ketua Komite Protokol Lions dan anggota GLT); Lion Marwan Widjaya (anggota Pertukaran Remaja); Lion Dewa Made Suardiana ( anggota Komite Tuna Rungu); President Leo Distrik 307 B2 Leo Wisnu Berniadi ; Lion johannes Engelbertus Westhoff dan Lion Latifa Bay dari Lions Club Lombok Rinjani;  Lion Dantie Koopmans  dari Lions Club Yogyakarta Puspita Mataram;  Semua anggota Lions Club Bali Surya Host; Sponsor serta Tamu-tamu Undangan.

Upacara pelantikan ini dimulai dengan tarian Bali modern agar semua tamu dapat diarahkan untuk berkumpul mendekat ke head table. Upacara dibuka oleh President Lions Club Bali Surya Host, Arista Teguh Prahara. Dimulai dengan melantunkan lagu Indonesia raya, mengheningkan cipta , pembacaan Tujuan dan Kode Etik Lions. Upacara puncak berlangsung cukup khidmat, dimana para Leos berbaris dan pelantikan dipimpin oleh Gubernur Distrik disertai dengan pemaikaian vest dan penyematan pin Leos.

Setelah itu dilakukan sambutan oleh President Leo Bali Shanti, Leo Erlangga Bayu. Selanjutnya Leo President Distrik 307 B2 Leo Wisnu Berniardi, Gubernur Distrik 307 B2 Paulus Prayitno Wibowo dan ditutup oleh President Lions Club Bali Surya Host.

Selanjutnya dilakukan pemberian cenderamata oleh Gubernur Distrik, President Lions Club Bali Surya Host, President Leo Distrik 307 B2 dan Presiden Leo Club Bali Shanti.

Dikesempatan ini Gubernur Distrik 307 B2 Paulus Prayitno Wibowo secara spontan menyumbangkan dana IDR 2.000.000 (dua juta rupiah) dan Lion Latifah Bay menyumbangkan dana sebesar IDR 1.000.000 (satu juta rupiah) yang akan dipergunakan untuk kegiatan baik oleh Lions Club Bali Surya Host maupun Leo Club Bali Shanti.

Selanjutnya diadakan Pesta Ulang tahun Lions Club Bali Surya Host yang ke 11. Dimulai dengan peniupan lilin, pemotongan kue ulang tahun oleh President dan Past President. Selanjutnya kue pertama diserahkan ke Gubernur Distrik, Senior Lions Club Bali Surya Host Lion Hate Koopmans dan ke masing-masing anggota Lions Club Bali Surya Host serta seluruh tamu undangan.

Acara dilanjutkan dengan suguhan lawakan Bondres (lawakan khas Bali), 3 orang pelawak meramaikan acara ulang tahun ini. Acara ditutup dengan berfoto bersama termasuk semua tamu undangan.

Lions Club Bali Surya Host mengucapkan  terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Panitia yang telah bekerja keras,  semua Fellow Lions dan Leos,  serta semua Tamu Undangan yang selama ini telah bekerjasama dengan Lions Club Bali Surya Host yang dapat hadir diacara ini.

Lions Club Bali Surya Host berharap agar Club dapat lebih berkembang, lebih kuat, sehat dan membimbing Leo Club Bali shanti menuju Bali lebih DAMAI.

Salam Pengabdian,

I Putu Astika
Sekretaris 

Mosi Tentang Pembatalan Keputusan atas Mosi no.3 Thn 2012

MOSI
LIONS CLUB BALI SURYA HOST
tentang
PEMBATALAN KEPUTUSAN PERSETUJUAN ATAS MOSI NO. 3 TAHUN 2010
 TENTANG PUNGUTAN UNTUK AREA  KONSTITUSI VII FORUM

Menimbang :
1.     Area Forum  diadakan setiap tahun di semua Area Konstitusi dari Lions Clubs International, termasuk di Area Konstitusi VII yang beranggotakan Multi-Distrik 201 Australia, Papua New Guinea dan Timur Leste, Multi-Distrik 202 New Zealand, South Pacific Islands dan Multi-Distrik 307 Indonesia

2.     Area Forum adalah program Lions Clubs International yang diatur oleh Badan Pengurus Lions Clubs International, yang diikuti bukan saja oleh anggota Lions Club dari Area Konstitusi itu sendiri, tetapi juga oleh seluruh anggota Executive Board dari Lions Clubs International dan beberapa Kepala Divisi Kantor Pusat dari Lions Clubs International di Oak Brook, Illinois, USA.

3.     Area Forum  yang pertama di Area Konstitusi VII telah diadakan pada tanggal 9, 10, 11 September 2011 di Gold Coast, Queensland, Australia, oleh MD 201,  dan yang kedua telah diadakan di Queenstown, New Zealand pada tanggal 31 Agustus,1 dan 2 September 2012.,oleh MD 202 , sedangkan yang ketiga akan diadakan di Bali, Indonesia pada tanggal 6, 7, 8 September 2013 oleh MD 307.

4.     Sebagian dana penyelenggaraan Area Forum ditanggung oleh tuan rumah, ada pula bagian yang ditanggung oleh Lions Clubs International. Dan MD 307 berdasarkan mosi nomor 3 tahun 2010 yang diterima dalam konvensi tahunan di Palembang thn 2010, telah memungut dana Rp. 1000,- per bulan kepada setiap anggota lions club di MD 307 sejak Juli 2010, padahal sudah seharusnya pimpinan dan pengurus MD 307 pada masa itu mengetahui dan memahami bahwa pemungutan dana kepada setiap anggota lions club yang bukan peserta Anzi Forum adalah tidak diperbolehkan.



5.     Sebagai bagian dari organisasi tingkat dunia yang dikenal bersih dan menjunjung tinggi norma - norma yang baik dalam kehidupan sebagaimana yang dimaksud dalam Tujuan dan Kode Etik Lions, maka sudah selayaknya pimpinan dan pengurus MD 307 sebagai pengusul mosi harus memberi contoh cara berorganisasi yang baik, sehingga keputusan yang menerima / menyetujui mosi nomor 3 tahun 2010 yang telah cacat hukum dan melanggar International Board Policy yang merupakan peraturan yang lebih tinggi hirarkinya daripada AD / ART MD 307, sudah sepatutnya dan sudah seharusnya dibatalkan.

6.     Pungutan tersebut merugikan mayoritas anggota lions club di MD 307 yang tidak menghadiri Anzi Forum, karena Anzi Forum memang bukan acara yang wajib dihadiri,oleh setiap anggota lions club, dan hanya sebagian sangat kecil dari anggota lions club di MD 307 yang akan menjadi peserta. Hal ini tentunya sangatlah tidak adil dan tidak fair. serta melanggar azas kepatutan dan melanggar norma berorganisasi yang baik. .

7.     Panitia seharusnya mempunyai cukup waktu untuk mencari dana tambahan dari pihak- pihak sponsor seperti yang dilakukan oleh panitia penyelenggara dari MD / negara lain, bila merasa pendapatan dari biaya pendaftaran tidak akan mencukupi untuk membiayai acara tersebut, sehingga tidak terkesan cari gampang dengan berperilaku tidak adil dan sewenang wenang.


Mengingat  :
1.     International  Board Policy ,Chapter XXII, Angka 13, Huruf b, yang sudah berlaku sejak jauh hari sebelum tahun 2010,

          Chapter XXII : Speaking Engagements, Travel Rules anda Reimbursment,  
                                 13. Area Forums shall not :
                                        b. collect dues. However, each forum shall have the authority to   
                                                                    collect registration fees in an appropriate amount;
2.     Konfirmasi dari pihak penyelenggara Anzi Forum tahun 2012 di MD 202 yang menyatakan bahwa mereka tidak memungut biaya apapun kepada para anggotanya selain biaya pendaftaran kepada para pesertanya saja, serta mencari tambahan dana dari pihak sponsor, yang menghasilkan dana sekitar NZD 18.000,- , dan mereka juga meminjam dana dari MD mereka, dan telah dikembalikan segera setelah acara selesai dilaksanakan.,.

3.     Konfirmasi dari pihak penyelenggara Anzi Forum tahun 2011 di MD 201  yang juga dengan tegas mengatakan tidak memungut biaya apapun kepada para anggotanya selain biaya pendaftaran pesertanya saja, dan mereka juga menggalang dana tambahan dari pihak sponsor, yang berhasil mengumpulkan dana hingga AUD 20.000,-

4.     Anggaran Dasar Lions Clubs International MD 307 Indonesia  Bab XIV Pasal 39 &  Pasal 40.



Mengusulkan :
1.     Pembatalan dengan segera keputusan yang menerima / menyetujui mosi nomor 3 tahun 2010 tentang pemungutan dana tambahan Rp.1.000,- per bulan yang dibebankan kepada setiap anggota lions club di MD 307, karena pemungutan dana tsb telah melanggar dan bertentangan dengan ketentuan dalam International Board Policy.

2.     Dana hasil pungutan tersebut, yang saat ini sudah terkumpul dan diperkirakan sudah berjumlah sekitar Rp. 200.000.000,- lebih, harus segera dikembalikan kepada Kas MD 307 oleh Kas Kepanitiaan Anzi Forum 2013, selambat lambatnya pada awal periode kepengurusan MD 307 tahun 2013 – 2014

3.     Dana hasil pungutan yang telah dikembalikan kepada kepengurusan MD 307 periode 2013 – 2014, diperhitungkan sebagai iuran seluruh anggota MD 307 yang telah dibayarkan terlebih dahulu melalui masing2 Distriknya.

4.       Seluruh pembiayaan Anzi Forum haruslah berasal dari sumber yang halal dan tidak bertentangan dengan semua peraturan yang berlaku, baik aturan di lingkungan Lions Clubs International maupun aturan dan norma umum yang berlaku.


Mosi Tentang Penyempurnaan BUTIR-BUTIR TUJUAN LIONS

MOSI
LIONS CLUB BALI SURYA HOST
Tentang
PENYEMPURNAAN  BUTIR - BUTIR TUJUAN LIONS


MENIMBANG :
1.    MD 307 Indonesia merupakan bagian integral dan tak terpisahkan dari The International Association of Lions Clubs alias Lions Clubs International.
2.    Setiap anggota lions club, setiap pengurus distrik, dan seluruh perangkat  MD 307 Indonesia sudah sepatutnya wajib mematuhi dan mengikuti semua aturan dari induk organisasinya yaitu Lions Clubs International,

3.    Semua artikel dan barang cetakan resmi yang diterbitkan oleh Lions Clubs International dalam 11 bahasa resminya, telah cukup lama mencantumkan  Tujuan Lions  yang berjumlah 8 (delapan) butir.

4.    Sampai dengan hari ini, semua artikel dan barang cetakan resmi dalam lingkungan MD 307, termasuk dalam AD / ART nya,masih mencantumkan Tujuan Lions yang terdiri dari 6 ( enam ) butir alias masih versi lama yang sudah tidak berlaku di lingkungan Lions Clubs International



MENGINGAT :
1.    Tujuan Lions Clubs International dalam versi salah satu bahasa resminya yaitu  bahasa Inggris, mencantumkan 8 butir Tujuan Lions Club sbb :

  Lions International Purposes :

1. To Organize, charter and supervise service clubs to be known as Lions clubs. 
      2. To Coordinate the activities and standardize the administration of Lions clubs. 
      3. To Create and foster a spirit of understanding among the peoples of the world. 
      4. To Promote the principles of good government and good citizenship. 
      5. To Take an active interest in the civic, cultural,social and moral welfare of the community. 
6. To Unite the clubs in the bonds of friendship, good fellowship and mutual understanding. 
      7. To Provide a forum for the open discussion of all matters of public interest; provided, however,                                                   that partisan politics and sectarian religion shall not be debated by club members. 
      8. To Encourage service-minded people to serve their community without personal financial  reward, and to encourage efficiency and promote high ethical standards in commerce,  industry, professions, public works and private endeavors.
2.     Anggaran Dasar Lions Clubs International MD 307 Indonesia , Bab II,Pasal 5.

3.     Anggaran Dasar Lions Clubs International MD 307 Indonesia , Bab III,Pasal 6.ayat 1.


MENGUSULKAN :
1.    Segera menterjemahkan 8 butir Tujuan Lions Club dalam bahasa Indonesia sebagai berikut dibawah ini dan segera mensosialisasikan / menyebarluaskannya kepada seluruh pihak yang berkepentingan yang bernaung dibawah koordinasi dan pengawasan MD 307 Indonesia.:
            Tujuan Lions International :

1.     Membentuk dan mengawasi organisasi pengabdian yang akan dikenal sebagai Lions Club.

2.     Mengkoordinir kegiatan dan membangun standarisasi untuk administrasi Lions Club.

3.     Menciptakan dan menumbuhkan semangat saling pengertian di antara bangsa-bangsa sedunia.

4.     Memajukan norma-norma yang baik dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

5.     Menaruh perhatian secara aktif terhadap kepentingan umum dan kesejahteraan masyarakat dalam bidang seni budaya, sosial dan tata susila.

6.     Mempersatukan semua anggota Club dalam ikatan persahabatan, kerjasama dan saling pengertian.


7.     Menyediakan forum untuk berdiskusi secara bebas mengenai segala hal yang berkenaan dengan kepentingan umum; asalkan  politik , agama , kesukuan dan kebangsaan tidak dipermasalahkan.


8.     Mendorong orang -orang yang berjiwa pengabdian  untuk berbakti kepada masyarakat tanpa mengharapkan imbalan keuangan bagi dirinya dan untuk mendorong ditingkatkannya daya guna dan norma etika yang tinggi didalam perdagangan, industri, profesi, pemerintahan  dan usaha swasta.